IT News Blog

Computer and Information Technology

Bookmark / Cetak / Bagilkan Artikei Ini

Mengatasi Komputer Hang / Crash Secepat Kilat

Komputer teman-teman sering mengalami hand/crash karena ada aplikasi yang berjalan tidak stabil. Memang, cara yang paling ampuh mengatasinya adalah dengan menekan tombol Ctrl+Alt+Del untuk menampilkan Task Manager dan kemudian menghentikan aplikasi yang not responding tersebut. Namun permasalahnnya aplikasi Task Manager terkadang cukup lama merespon perintah kita untuk mematikan (kill) aplikasi yang error tersebut.

Sebagai alternatif pengganti Task Manager, Microsoft juga menyediakan aplikasi Process Explorer. Aplikasi ini bisa membantu kita menghentikan (kill) aplikasi secara cepat dan tepat. Selain itu, aplikasi gratis ini juga bisa memonitor aplikasi-aplikasi lain sehingga kita bisa mengetahui apakah ada aplikasi yang mencurihakan di komputer kita dan kita bisa langsung mencari tahu tentang aplikasi tersebut melalui search engine langsung dari aplikasi tersebut.

  1. Klik di sini untuk mendownload Process Explorer (1,6mb)
  2. Extract, dan buka foldernya dan jalankan file PROCEXP.EXE
  3. Klik menu Option dan beri tanda checklist Replace Task Manager, Always On Top, Allow Only One Instance, maka aplikasi Process Explorer ini akan otomatis menggantikan Task Manager sehingga bisa dijalankan hanya dengan menekan tombol Ctrl+Alt+Del.
  4. Untuk menghentikan (terminate) aplikasi yang error, klik nama aplikasi yang ingin dihentikan kemudian tekan Delete (del) pada keyboard dan klik Yes untuk konfirmasi, maka aplikasi tersebut akan langsung di-kill tanpa peringatan error (don't send) seperti pada Task Manager.
  5. Untuk menutup Process Explorer, selain bisa di klik lambang [x] pada pojok kanan atas, kamu juga bisa langsung menutup dengan menekan tombol Escape (Esc).
Apakah kamu menyukai artikel ini?

5 Komentar:

eh mas makasih ya info'y"
komputer saya kena virus jdi task manager'y ga bsa dbuka"saya brusan nyoba yang ini eh hasil'y memuaskan"terimakasih ya..

 

OK! Sama-sama ya
Terima kasih juga telah mengunjungi blog ini.

 

duh gimana sih mas, masa link downloadnya error jadi kan aku ga bisa coba cara ini.
tolong deh lihat lagi biar bisa bermanfaat ya.
tks.

 

thanks infonya mas soalnya kompi sering hang terus task manager ga bisa difungsikan, moga dengan PE bisa sukses, cuma mohon dijelaskan cara mencari file/aplikasi yang error di menu apa ? mks

 

Maksih sob atas infonya..
tulisan ini sangat membantu pemula seperti saya,

 

Bookmark / Cetak / Bagilkan Artikei Ini

| More

Cara print / cetak file / foto langsung dari HP Android

Mungkin banyak di antara teman yang ingin mencetak foto atau file lain misalnya tiket langsung dari HP android tanpa harus menggunakan...